..
Gunakan Perahu, Risma Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Langkai

Gunakan Perahu, Risma Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Langkai

Palangkaraya,rakyatdemokrasi.org- Menteri Sosial Tri Rismaharini akan melakukan kunjungan kerja ke Palangkaraya, hari ini (24/11). Mensos dan rombongan dijadwalkan akan mengunjungi lokasi terdampak bencana lokasi banjir di Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut, Kota Palangkaraya.

Selanjutnya Mensos akan menemui pengungsi di tempat pengungsian di GOR KONI Palangkaraya yang dihuni 250 jiwa. Dalam rangkaian meninjau dampak banjir, Mensos juga menyerahkan santunan kepada ahli waris korban meninggal dunia sebesar Rp15.000.000, atas nama Misdi (L/85), yang diterima anaknya selaku ahli waris Nur (P/36).

Selain santunan kematian, Kemensos juga memberikan bantuan lain, yakni bantuan Layanan Dukungan Psikososial (LDP), bantuan logistik, dan bantuan Atensi. LDP diberikan kepada para penyintas banjir dengan tujuan mengurangi beban psikologis dan memulihkan dari trauma.

Bantuan logistik diberikan dalam bentuk makanan anak sebanyak 210 paket, kids ware 200 paket, family kit 140 paket, tenda gulung merah 30 lembar, kasur merah 100 lembar, selimut 20 lembar, matras merah sebanyak 105 lembar, beras CBP sebanyak 50.000 kg, bahan natura/dapur umum 2 paket (berupa: ayam segar sebanyak 200 kg; telur ayam sebanyak 200 kg; air mineral 600 ml sebanyak 2.400 pcs; minyak dan bumbu siap pakai sebanyak 2 paket), dan bantuan sembako 1.000 paket.

Selain itu, Kemensos juga memberikan bantuan atensi dengan nilai total bantuan Rp1.000.609.310. Kementerian Sosial telah hadir segera setelah bencana banjir melanda Kota Palangkaraya.

Melalui Taruna Siaga Bencana (Tagana), antara lain, Kemensos telah melakukan koordinasi dengan unsur penanganan bencana setempat, mengidentifikasi/mendata korban bencana, menyelamatkan korban dari situasi tidak aman ke tempat yang lebih aman, menyediakan penampungan sementara, mendirikan dapur umum, membantu penyaluran logistik, dan memberikan bantuan LDP.(red)


Sebelumnya BPJPH Dorong Produk Halal UMK Perluas Jaringan Pemasaran Hingga Mall
Selanjutnya Kementerian ESDM Serahkan BMN PLTS Kepada Mabes TNI
Menyalinkode AMP MenyalinHarap perbaharui berkas ads.txt anda dengan baris-baris MGID. mgid.com, 691335, DIRECT, d4c29acad76ce94f
[Menyalin] kode AMP