Tangerang,Rakyat-Demokrasi.Org Setelah melaksanakan upacara HUT RI ke 76, Camat Sepatan Dadang sudrajat, beserta sekcam sepatan, TKSK Kecamatan sepatan Bahrun ilman, Alwani pendamping rehabilitas Provinsi Banten beserta para PSM se-Kecamatan Sepatan mengunjungi keluarga Kosasi yang terkena penyakit disabilitas di kampung benda baru Rt 03/03 Desa Pondok jaya Kecamatan Sepatan, Selasa (17/08/2021).
Bahrun Ilman TKSK kecamatan Sepatan saat di temui awak media mengatakan, Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) kecamatan Sepatan merayakan HUT kemerdekaan RI ke-76 dengan mendatangi rumah singgah penyandang disabilitas di Desa Pondok Jaya Kecamatan Sepatan.
"IPSM kecamatan sepatan baru saja merehabilitasi rumah singgah penyandang disabilitas di kampung benda baru desa pondok jaya," ucap ilman.
Selain merehab, dirinya berserta rekannya dari IPSM kecamatan Sepatan juga memberikan bantuan sembako kepada keluarga tersebut. "Kami juga memberikan bantuan sembako kepada keluarga penandan disabilitas," ungkapnya.
Tidak lupa juga, dirinya mengucapkan terima kasih kepada camat sepatan beserta jajaran, dan seluruh pegiat sosial di kecamatan Sepatan. "semoga apa yang kita lakukan dapat memotivasi seluruh elemen masyarakat agar lebih humanis dan sosialis, serta menghargai sesama manusia apapun keadaannya," Tutup Ilman.(Yan)