.. Sabtu, 15 Maret 2025
Erik Tohir Minta Direksi Pertamina Gratiskan Toilet Di Pom Bensin

Erik Tohir Minta Direksi Pertamina Gratiskan Toilet Di Pom Bensin

Surabaya,rakyatdemokrasi.org- Erik Tohir minta direksi Pertamina gratiskan toilet umum yang ada di pom bensin, karena dianggap bahwa hal itu adalah sebagai bentuk fasilitas yang seharusnya diberikan oleh pihak pom, kepada masyarakat khususnya para konsumen yang telah mengisi BBM di pom pom yang bekerja sama dengan perusahaan negara, baik itu milik swasta ataupun milik negara.

Hal itu diketahui, melalui unggahan vidio yang sempat bersliweran di media sosial. Dalam vidio tersebut, Erik tampak berbincang dengan petugas atau sebagai penjaga toilet.

"Buang air kecil bayar dua ribu, mandi dan buang air besar empat ribu, ini kan fasilitas umum, kenapa harus bayar?." Tanya Erik kepada penjaga toilet yang langsung dijawab bahwa dirinya tidak mengetahui akan hal itu.

"Gak tau pak, saya hanya bekerja disini." Jawab si penjaga toilet.

Erik meminta kepada pihak direksi Pertamina, supaya toilet yang berada di pom tersebut supaya digratiskan. "Pengusaha ini kan sudah dapat untung banyak dari penjualan BBM, itu juga ada toko kelontong juga, seharusnyakan konsumen ini diberi bonus dengan fasilitas seperti ini." Ujar Erik.

Masih Erik. "Saya minta kepada direksi Pertamina, supaya fasilitas umum seperti toilet ini harus digratiskan, baik itu yang swasta maupun yang dikelolah negara." Pinta Erik.(AG)

Berikut vidionya yang tayang di YouTube Rakyat-Demokrasi : 


Sebelumnya Kisah Jhon Lobo, Guru Katholik Yang Turut Bangun Masjid
Selanjutnya Mahfud MD Persilahkan Polisi Tangkap Penyeru Jihad Lawan Densus 88
Menyalinkode AMP MenyalinHarap perbaharui berkas ads.txt anda dengan baris-baris MGID. mgid.com, 691335, DIRECT, d4c29acad76ce94f
[Menyalin] kode AMP