..
Viral Cucu Raja Makan Nasi Kucing Di Angkringan, Penjual Pun Tak Tau..

Viral Cucu Raja Makan Nasi Kucing Di Angkringan, Penjual Pun Tak Tau..

Yogyakarta, rakyatdemokrasi.org- Viral di media sosial sosok pangeran cucu Sri Sultan Hamengkubuwono X yang amat sederhana. Cucu raja yang bernama Raden Mas Gustilantika Marrel Suryokusumo itu terpegok sedang makan lesehan di pinggir jalan membeli nasi kucing.

Ia bak pemuda pada umumnya, hanya menggunakan tas selempang biasa, sambil memesan segelas es teh dan makan nasi kucing di atas trotoar tempat angkringan itu berjualan.

Lebih lanjut, ia tampak menikmati makanan yang sederhana ia pesan di angkringan tersebut. Rupanya cucu dari Sri Sultan Hamengkubuwono X yakni bernama Raden Mas Gustilantika Marrel Suryokusumo. Momen tak biasa itu dibagikan oleh salah satu akun @danangpurwoko.id.

Sontak unggahan tersebut menarik perhatian warganet. Pemilik video sempat tak percaya jika pria yang ia rekam adalah cucu raja. "Benar ini mas Marrel makan di angkringan ya?" ucapnya.

Bahkan ketika bertanya ke pemilik angkringan, ia tak sadar bahwa yang sedang dilayaninya adalah cucu raja. "Mbak tau ngga kalau yang makan itu cucunya Sri Sultan?" tanyanya. "Nggak tahu," jawab penjual angkringan singkat.

Sementara itu, dilansir Podcast TribunJogja, sosok yang akrab disapa Mas Marrel ini melanjutkan kisahnya usai lulus dari SMA. Setelah lulus SMA, Mas Marrel terbang ke Inggris untuk melanjutkan studinya Hubungan Internasional menjadi jurusan pilihan.

"Saat itu pagi-pagi di sana musim dingin jadi rasanya banget, mau cari soto nggak ada," kata Mas Marrel dikutip dari Tribunjogja, Rabu (16/2/2022).

Selama di Inggris, ia punya banyak teman, mulai dari orang Indonesia hingga orang-orang dari luar. Selama kuliah, ia pernah kerja part time di kampus, jadi tukang bawa-bawa papan. "Sempat mau jadi tukang parkir, tapi nggak jadi. Hasilnya lumayan untuk harian. Tapi yang penting saya bisa belajar, karakter saya ternyata begini, mengalir," akunya.(mrd/Tribunnews)


Sebelumnya Meskipun Khalid Basalamah Minta Maaf, Pepadi Akan Tetap Laporan..
Selanjutnya Injak Sesuatu Didepan Bandara Soetta, Erick Tohir : Ini Sih Parah...
Menyalinkode AMP MenyalinHarap perbaharui berkas ads.txt anda dengan baris-baris MGID. mgid.com, 691335, DIRECT, d4c29acad76ce94f
[Menyalin] kode AMP