..
Tips Sholat Supaya Rutin Dan Gak Bolong-Bolong

Tips Sholat Supaya Rutin Dan Gak Bolong-Bolong

Rakyatdemokrasi.org- Sholat masih bolong-bolong? selalu mendapat bisikan untuk menunda-nunda sholat hingga terlupa dan terlewat waktu sholat? Bisa dipastikan itu adalah ulah dari setan.

Tenang saja, dalam artikel ini akan diberikan tips agar sholat tidak lagi bolong-bolong bahkan hingga kecanduan sholat setiap hari.

Ada 12 langkah yang bisa kita lakukan setiap kali waktu sholat datang. Selain dengan berdoa agar dijauhkan dari godaan setan. Kita juga bisa melakukan beberapa langkah dibawah ini.

Dengan menerapkannya dalam aktivitas sehari-hari, semoga kita akan dibukakkan hidayah hingga menjadikan sholat sebagai kebutuhan, kenikmatan hingga kita akan kecanduan dengan suara Adzan.

Berikut agar Tips kecanduan sholat:

1. Saat mendengar suara adzan, yang pertama harus kita pikirkan adalah adzan tersebut bisa jadi merupakan adzan terakhir kita saat kita dimakamkan.

Dengan pemikiran seperti itu, maka kita akan termotivasi untuk segera melakukan sholat, karena waktu kita beribadah tidak banyak dan tidak ada yang tahu sampai kapan. Bisa jadi sebentar lagi sudah dipanggil oleh Allah.

Bayangkan dan berilah nasehat pada diri sendiri: Siap atau belum siap, kita pasti jadi penghuni makam, maka sholatlah.

2, Ketika mendengar adzan berkumandang, segera masukkan dalam hati kalimat ini, Saya Islam, saya sudah baligh. Hal itu untuk mengingatkan diri kita bahwa kita sudah berumur. Maka segeralah sholat karena itu merupakan kewajibah bahkan termasuk rukun Islam yang sangat penting.

3. Malulah sama Allah, jangan sampai kita meninggalkan sholat, karena setiap hari kita selalu menikmati rezekinya yang begitu banyak dan selalu diberi nikmat, maka sholatlah sebagai tanda syukur, tahu diri dan terima kasih.

4. Malulah pada diri sendiri, jika melihat orang yang sudah uzur dengan kondisi fisik yang sudah susah untuk beribadah, namun masih semangat dan konsisten meski dengan banyak keterbatasan.

5. Berusaha menjadikan sholat sebagai kebutuhan. Dan selalu berfikir bahwa Sholat itu nikmat, temukan kenikmatan itu.

6. Setelah sholat, bersimpuhlah, munajat, mengadu dan curhat. dengan begitu kita akan diberikan ketenangan yang luar biasa.

7. Selalu ingat bahwa ibadah untuk Allah termasuk sholat adalah kita yang butuh, Kita butuh kasih sayang Allah, butuh ridho-Nya, butuh surga-Nya.

8. Perbaiki sholatmu karena ketika kamu perbaiki sholatmu maka Allah akan memperbaiki hidupmu.

9. Dengan sholat Allah akan membimbing langkahmu dan memberikan solusi serta rezeki dari arah yang tiada kamu sangka.

10. Dan mohonlah pertolongan kepada Allah dengan sabar dan sholat. (QS. Al Baqarah:45).

11. Sujud itu indah, engkau berbisik ke bumi tapi didengar hingga ke langit.

12. Nikmati ketika sujud karena di akhirat kelak kenangan terindah di dunia adalah seberapa sering kita sujud kepada Allah di dalam sholat. (Jabarexpres)


Sebelumnya Bersholawat Mau Dapat Pahala Tapi Malah Nambah Dosa, Kok Bisa?
Selanjutnya Pakar Ini Nilai Anis Capres Bohong-Bohongan
Menyalinkode AMP MenyalinHarap perbaharui berkas ads.txt anda dengan baris-baris MGID. mgid.com, 691335, DIRECT, d4c29acad76ce94f
[Menyalin] kode AMP