Surabaya,Rakyat-Demokrasi.Org - Bakti Sosial Jum’at berkah dengan membagikan beras 5 Kg dan masker di Masjid Mujahidin,tepatnya di Jalan KH. Mansyur,Kelurahan Ujung Kecamatan Semampir Surabaya, jum’at (18/12/2020), sekitar pukul 11:30 Wib oleh Polres Tanjung Perak.
Pelaksanaan kegiatan Baksos dipimpin oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP. Ganis Setyaningrum S.Si, M.H., didampingi Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak Kompol Anggi Saputra Ibrahim, S.H., S.I.K., M.H.
Adapun uraian kegiatan, pada pukul 11:20 Wib, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak bersama rombongan tiba di Masjid Mujahidin Jalan Perak Barat Surabaya, dan disambut oleh H.Nawir selaku bendahara yayasan Masjid Mujahidin.
Di lokasi, terlihat Kapolres bersama rombongan menyerahkan roti kepada pengurus yayasan Masjid Mujahidin untuk dibagikan kepada jamaah sholat jum’at."Kegiatan Safari Berkah ini sebagai bentuk rasa syukur kita pada pilwali yang berjalan lancar dan aman,"Pungkas Ganis Kapolres Tanjung Perak.
Diteruskan, pelaksanaan jum’at berkah dengan membagikan beras snack serta masker kepada pedagang kaki lima, kaum dhuafa dan masyarakat sekitar Masjid Mujahidin serta melaksanakan pengamanan sholat Jum’at.
Selanjutnya, sekitar pukul 14:00 Wib, Kapolres bersama rombongan PJU Polres dan Kapolsek Semampir beserta Kapolsek Kenjeran tiba di Poslantas Bundaran Hangtuah dengan melaksanakan persiapan pembagian sembako di Jalan Kh. Mansyur.
Kemudian, giat baksos Kapolres beserta rombongan dilanjutkan ke bundaran hangtuah dan di Jalan Kh. Mansyur yakni, Depan Bank BNI, Depan Rs. Al Irsyad, Depan Hotel Kemajuan ( Grand Kalimas ) dengan mengendarai sepeda motor berangkat dari Pos lantas 9.0. Lalu, disepanjang lokasi tersebut Kapolres bersama rombongan membagikan sembako kepada tukang becak dan warga sekitar.
Kegiatan Baksos diteruskan menuju Jalan Sasak dan Jalan Nyamplungan Surabaya.Diketahui, kali ini Kapolres menggunakan Roda Empat (R4), yang didampingi oleh Waka Polres. Di lokasi tersebut juga dilakukan pembagian sembako oleh Kapolres. Sekitar pukul 14:50 Wib, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak bersama PJU Polres, meninggalkan lokasi Pos lantas 9.0 Bundaran hangtuah dalam situasi aman, kondusif dan terkendali.(Dwi)