..
Masih Dipersoalkan, Warga Tegal Arum Minta Usaha Ternak Ayam Dipindah
Foto : Kandang milik pengusaha ternak ayam perempuan ber inisial "M" warga Desa Tegal Arum Kabupaten Tebo

Masih Dipersoalkan, Warga Tegal Arum Minta Usaha Ternak Ayam Dipindah

Tebo,Rakyat-Demokrasi.Org Terkait kelanjutan pemberitaan sebelumnya,adanya usaha ternak ayam di Desa Tegal Arum Kecamatan Rimbo Bujang,dimana terdapat keluhan warga setempat atas bau tak sedap yang ditimbulkan dari usaha tersebut.

Awak media mendatangi pihak puskesmas dan pihak Kades, sebelum kita menemui kades kita telah menemui Kepala Puskesmas unit 5 desa Tegal Arum Kecamatan Rimbo Bujang kabupaten Tebo Provinsi Jambi,

awak media meminta pada Kapus untuk mengecek bukti ke absahan bau tak sedap tersebut, "kami tidak berwenang, yang punya wewenang adalah kades selaku pamerintah setempat,untuk bisa buka atau tidaknya yang tergantung izin dari pemdes setempat,"ujarnya.Senin (21/06/21).

Awak media pun langsung menuju kantor Desa Tegal Arum,guna mengkonfirmasi kebenaran terkait usaha tersebut sudah izin atau tidak,"saya tidak ada kelokasi ayam dan saya kelapangan itu gak ada atau pun dia izin mau buka usaha di tempat sekarang, saya tidak ada ketemu ibu usaha ternak ayam milik M"kata Kades saat di ruangannya.

Mendapati hal itu,awak media menuju ke kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kabupaten Tebo guna melanjutkan konfirmasi atas keberadaan ternak ayam milik perempuan ber inisial M tersebut.Namun sayangnya Kepala Dinas Lingkungang Hidup tidak ada ditempat.Sehingga hanya sebagai bentuk pengaduan saja yang disampaikan kepada staf DLH Kabupaten Tebo.

Harapan warga setempat,supaya usaha ternak ayam tersebut pindah dari tempat yang sekarang,karena disekitaran lokasi juga terdapat warung makan yang setiap hari ada pembeli.

Sementara itu,pengusaha ternak ayam ber inisial M saat dikonfirmasi atas hal tersebut mengatakan,"kalau masyarakat yang resah,suruh dia ketemu saya,karena saya sudah jumpa warga yang resah dan jumpa Kades,"ujar perempuan tersebut yang membuat aneh wartawan karena sebelumnya kata kades belum pernah ketemu.

Sedangkan dari masyarakat setempat meminta kepada instansi terkait supaya melakukan penindakan,"kami sangat mengharap,karena hal tersebut dapat membahayakan kesehatan khususnya anak anak,"ujar warga ber inisial D mengeluh kepada awak media.(red/Edi/man)


Sebelumnya Terkait PRONA Desa Sapta Mulya, Diduga Kades Dan Kadus Lakukan Pungli
Selanjutnya Bangun Sinergitas, Awak Media Kunjungi "Bang Iday" Waka DPRD Tebo
Menyalinkode AMP MenyalinHarap perbaharui berkas ads.txt anda dengan baris-baris MGID. mgid.com, 691335, DIRECT, d4c29acad76ce94f
[Menyalin] kode AMP