..
Perum Jasa Tirta1,bersih bersih Bendungan Sengguruh

Perum Jasa Tirta1,bersih bersih Bendungan Sengguruh

Malang Rakyat-Demokrasi.Org,Pembersihan Sampah di Bendungan Sengguruh - filter awal sistem Brantas sebagai penghalau sampah dan sedimen. - Kegiatan operasi dan pemeliharaan infrastruktur Sumber Daya Air kami lakukan setiap hari sebagai upaya untuk menjaga ketersediaan air bagi masyarakat.

Salah satu bangunan infrastruktur yang kami kelola adalah Bendungan Sengguruh yang terletak di Desa Sengguruh, Kepanjen, Kabupaten Malang.

Bendungan Sengguruh memiliki fungsi sebagai pelindung Bendungan Sutami yang merupakan induk Bendungan di sistem Brantas. Dengan adanya Bendungan Sengguruh, maka dapat mereduksi aliran sampah dan sedimen yang masuk ke Bendungan Sutami. Timbulan sampah dari hulu ditampung di Sengguruh untuk kemudian diangkat dan diangkut ke tempat pembuangan sampah sementara.

Pengangkatan sampah yang dilakukan kurang lebih 20.000 m3 per tahunnya. Pada musim hujan, volume sampah yang terangkat bisa mencapai 100 - 150 m3 per harinya. Adapun sampah didominasi oleh sampah domestik dan enceng gondok.

Pengelolaan Sumber Daya Air terpadu selalu kami lakukan dari hulu hingga hilir, namun demikian dukungan semua pihak untuk mengurangi jumlah sampah juga diperlukan. Bersama kita upayakan untuk dapat memberikan mata air ke anak cucu kita, bukan air mata. #CollabforBrantas


Sebelumnya 158.405 pasien sembuh Covid19,Presiden: masker wujud disiplin nasional
Selanjutnya Didik Setyadi : Pandemi Covid tidak mungkin berakhir waktu singkat
Menyalinkode AMP MenyalinHarap perbaharui berkas ads.txt anda dengan baris-baris MGID. mgid.com, 691335, DIRECT, d4c29acad76ce94f
[Menyalin] kode AMP