Jakarta, rakyatdemokrasi.org- Kasus kematian Brigadir J tengah diselidiki intensif oleh Polri. Namun demikian, spekulasi di masyarakat terkait tewasnya Brigadir J terus bergulir.
Salah satu yang jadi sumber spekulasi adalah dugaan hubungan antara Brigadir J dan Putri Candrawathi yang merupakan istri Irjen Ferdy Sambo. Brigadir J tewas di rumah Ferdy Sambo.
Keterangan polisi sebelumnya, Brigadir J tengah melakukan pelecehan terhadap Putri Candrawati.
Ia kepergok Bharada E dan keduanya terlibat tembak menembak. Brigadir J pun tewas.
Ayah Brigadir J Samuel Hutabarat membeber kedekatan sang anak dengan istri Ferdy Sambo.
Dikutip dari BeritaSubang.com, hubungan Brigadir J dan Putri Candrawathi berhubungan baik dalam konteks atasan dan bawahan.
Sudah dua tahun Brigadir J bekerja pada Ferdy Sambo dan istrinya dan hubungan mereka terjalin sangat baik.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penjas) Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengungkapkan, hubungan antara Brigadir J dan istri Ferdy Sambo.
Dikatakannya, Brigadir J merupakan sopir dari Putri Candrawati.
“Brigadir J itu sopir, jadi melakukan tugas mengamankan, tapi dia sopir,” kata dia.
Perihal beradanya Bharada E di rumah TKP, ia mengungkapkan, karena statusnya sebagai asisten pribadi Irjen Ferdy Sambo.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menginstruksikan kasus penembakan Brigadir Nofryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di rumah Kadiv Propam nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo untuk diusut tuntas.
Jokowi saat memberikan keterangan pers di Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo yang disiarkan kanal YouTube Sekretarit Negara, Kamis 21 Juli 2022.
"Saya kan sudah sampaikan, usut tuntas. buka apa adanya. jangan ada yang ditutup-tutupi." Ujarnya.
Menurut Jokowi, tindakan transparan tersebut penting dilakukan oleh Polri agar tidak mengundang keraguan dari masyarakat.
Hal itu kerap muncul lantaran peristiwa pembunuhan tersebut melibatkan anggota kepolisian. (mrd/PikiranRakyat)