..
Anggota Termuda DPRD Surabaya Itu,Kini Resmi Menyandang Predikat Baru
Foto : Juliana Evawati(Jeje),Saat melaksanakan resepsi pernikahan

Anggota Termuda DPRD Surabaya Itu,Kini Resmi Menyandang Predikat Baru

Surabaya,Rakyat-Demokrasi.Org, Anggota termuda DPRD Kota Surabaya Juliana Evawati atau yang lebih dikenal nama panggilan Jeje itu,kini sah menyandang predikat baru. Status lajangnya resmi berakhir setelah dipersunting pengusaha muda sukses sekaligus Dokter kecantikan dr Dwi Wijaya, Jumat (27/11/2020) di kediaman Jeje.Akad nikah dilaksanakan dengan suasana khidmat dan hanya dihadiri oleh keluarga dekat, sahabat, serta Calon Wakil Wali Kota (Cawawali) Mujiaman.

Ada yang terlihat unik ketika raut muka Dwi Wijaya mendadak berubah ketika akad nikah. Penyebabnya, Jeje menginginkan emas kawinnya harus disebutkan secara lengkap. "Padahal sudah saya hafalkan berkali-kali tapi tetap menggunakan contekan karena Jeje menginginkan untuk menyebut emas kawinnya secara lengkap, jadi rasanya seperti mau ujian UAS," seloroh Dwi. "Tapi Alhamdulillah semuanya bisa saya lalui meskipun tidak satu tarikan nafas, dan akhirnya sah secara agama maupun negara," imbuh Dwi.

Kisah cinta mereka ternyata terukir jauh sebelum sama-sama menapak karir profesional. Berawal dari sama-sama menjadi kontestan Cak dan Ning Surabaya, salah satu ajang pemilihan putra-putri terbaik Kota Surabaya.

Perkenalan itu berlanjut hingga ke pelaminan. Karena brand mantan cak dan ning itulah, konsep akad nikah yang digunakan tidak meninggalkan pakem Jawa kendati dikemas moderen. "Konsep akad nikah yang kami gunakan adalah moderen dan glamor tapi tetap mengutamakan pakem Jawa karena ada melati-melatinya,"ujar Jeje. "Dan semua baju yang kami gunakan dari rangkaian awal sampai sekarang ini didesainer berbakat Kota Surabaya, Katherine Wong dari Anarav Butik," tutup Jeje.(Dim)


Sebelumnya Tiga Anggota Polres Tanjung Perak,Dilepas Dalam Purna Tugas
Selanjutnya PGI Kecam Keras,Tindakan Keji Di Sigi Sulawesi Tengah
Menyalinkode AMP MenyalinHarap perbaharui berkas ads.txt anda dengan baris-baris MGID. mgid.com, 691335, DIRECT, d4c29acad76ce94f
[Menyalin] kode AMP