Oku Selatan,Rakyat-Demokrasi.Org Malam pergantian tahun 2020 ke 2021 kali ini,Indonesia mengalami masa sulit dalam menghadapi bencana nasional bahkan mendunia,karena adanya Covid-19,serta maklumat dari Kapolri untuk tidak melakukan kegiatan perayaan malam pergantian tahun sebagai bentuk penerapan protokol kesehatan.Hal itu dimanfaatkan oleh Edo Mukti Ali wartawan media Rakyat-Demokrasi.Org untuk berkumpul dan makan bersama dengan keluarga besarnya.
Selaku tuan rumah Ibu Edo Mukti Ali dengan bersahaja menyediakan segala macam-macam menu makanan antara lain ayam bakar,udang bakar dan makanan ringan lainnya. Sebelum makan bersama keluarga besar Edo,sepatah kata disampaikan rasa syukur danterima kasih kepada Allah SWT,"kita masih diberi rezeki,kesehatan pada kita semua walaupun saat ini ketakutan selalu menghantui kita dengan adanya Covid-19,kita harus dapat menjaga jarak dan cuci tangan,"ucapnya kepada keluarga besar.
Yeni selaku keponakan Edo Mukti Ali yang juga merupkan temen dekat Ibu sinarwati ikut hadir pada malam tahun baru 1/1/21," dengan senang hati dapat berkumpul di sini sehingga bisa mengenal lebih dekat keluarga Ibu Edo,apa lagi disini ada orang tua Ibu sinarwati yang jauh datang dari Baturaja untuk ikut merayakan tahun baru di kota Palembang meskipun kita tetap di rumah,"ucap Yeni.
Ibu Edo juga mengaharapkan suasana yang sulit ini jangan jadikan kita untuk berhenti melakukan kegiatan tapi kita tetap melakukan pekerjaan,"karena kita perlu makan tapi tentunya kita harus dapat mengikuti protokol kesehatan untuk menjaga jarak, mencuci tangan,"himbaunya kepada keluarga yang hadir.
Edo yang di kenal dengan Juragan pak Edo menyampaikan keprihatinannya melihat situasi sekarang ini,"kita lagi susah dengan adanya Corona alias Covid-19 yang kadang kala penyakit ini kita tidak tau bentuknya seperti apa,tapi kita harus berhati-hati tetap jaga kesehatan, jaga jarak, dan mencuci tangan,"ujarnya.
Lebih lanjut Edo,"mudah-mudahan ditahun baru 2021 ini yang namanya Covid-19,yang menakutkan semua orang cepat berlalu sehingga kita dapat bekerja dan bebas seperti sedia kala dan perekonomian nasional kita pulih kembali,tentu hal itu kita berharap dengan cepat,"Tutub Edo.(red)